fbpx

Sabun Cuci Piring dan Cara Membuat Sabun Cuci Piring Sederhana

Sabun cuci piring yg terkenal adalah merk Sunlight. UMKM pun menerapkan cara membuat sabun cuci piring jeruk nipis sederhana tanpa kimia dengan berbekal formula dan komposisi Sunlight yg dirahasiakan perusahaan sabun.

Cara membuat sabun cuci piring dari kulit buah

Ide PKM Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Diponegoro membuat produk pembersih (sabun) dari kulit buah pisang. Mereka adalah Reni Setyarini, Khaerunnisa Uljanah, Tuti Yuniatun, Hamas Musyadad Abdul aziz dan Rozzaq Alhanif Islamudin. Inovasi dan ide mereka tersebut diikutsertakan pada ajang Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) bidang Pengabdian kepada Masyarakat.

Seperti dilansir dari kampusundip.com, mahasiswa tersebut mengangkat sabun alami karena melihat potensinya yang cukup besar. Pisang merupakan tanaman tropis yang banyak ditemui di seluruh wilayah Indonesia. Oleh karena itu, bahan baku pembuatan sabun dari kulit pisang akan lebih mudah didapatkan.

Sabun Cuci Piring dan Cara Membuat Sabun Cuci Piring Sederhana

Gambar ilustrasi Sabun Cuci Piring dan Cara Membuat Sabun Cuci Piring Sederhana

Bahan aktif dalam kulit pisang

Kulit pisang mengandung senyawa kimia seperti saponin (penghasil busa), flavonid dan tanin (bahan antiseptik). Bahan tersebut cocok dijadikan sebagai bahan dalam pembuatan sabun. Lihat bagaimana masyarakat mencuci piring dengan rebusan kulit pisang di video berikut.

Cara pembuatan

Cara pembuatannya cukup mudah. Langkah awal adalah pencucian kulit pisang hingga bersih kemudian diambil ekstraknya. Setelah itu dicampurkan dengan bahan-bahan lain yang telah didiamkan selama 24 jam. Langkah akhir adalah mengemas produk dalam kemasan botol 250 ml.

Cara membuat sabun cuci piring sederhana

Membuat sabun cair untuk pencuci piring seperti sunlight sebenarya tidaklah sulit. Anda cukup mengetikkan kata kunci, misalnya “cara membuat sabun cuci piring” di google, maka anda akan mendapati banyak sekali link website yang menyediakan tutorial dan panduan cara membuat sabun cuci piring, baik dalam bentuk teks, gambar maupun video. Anda hanya perlu membaca dan melihat video dan mengikuti arahan yang disediakan di web tersebut dan menyesuaikan dengan bahan yang anda miliki. Mari kita lihat sejarah cara buat sabun cair.

Cara membuat sabun cuci piring

Gambar ilustrasi Cara membuat sabun cuci piring

Sejarah Sabun Cair Sunlight

William Heskech

Pada awalnya sabun cair sunlight dibuat pertama kali oleh William Heskech pada tahun 1884. Sabun tersebut dibuat dari bahan minyak nabati. Setelah empat tahun sejak mendirikan perusahaan, Lever bersaudara mampu memproduksi 450 ton Sunlight setiap minggunya. Sebuah kesuksesan yang luar biasa.

Lever Brothers

Lever Brothers pun melebarkan sayap perusahaan hingga mencapai daratan Eropa, Amerika dan negara-negara koloni Inggris. Akhirnya mulai tahun 1900, Sunlight telah menjadi produk pembersih yang dipasarkan secara internasional. Tahun 1973, Sunlight pencuci piring untuk pertama kalinya diintroduksi kepasaran dengan keunggulan dan kemampuan untuk membersihkan peralatan dapur .

sejarah sabun cair Sunlight

Gambar ilustrasi sejarah sabun cair Sunlight

Sabun cair herbal

Ada anggapan bahwa sabun cair yang dibuat dari bahan kimia saja tidak baik untuk kesehatan kulit. Dengan adanya anggapan tersebut di masyarakat, produsen sabun pun mulai berpikir untuk membuat varian sabun cair baru yang lebih sehat sehingga muncul ide untuk menambahkan bahan herbal ke dalam formula sabun.

Bahan untuk membuat sabun cair

Bahan-Bahan yang digunakan (resep) untuk membuat sabun cair herbal adalah Texapon 50 ml, garam secukupnya, Air 500 ml, daun pandan secukupnya, dan jeruk Nipis secukupnya. Alat yang digunakan untuk membuat sabun cair herbal adalah baskom, sendok, sarung tangan, gelas ukur dan saringan.

Bahan Sabun Cair Herbal

Tahapan dan cara membuat sabun cair herbal

Pertama yang anda lakukan adalah mengambil Sari Daun Pandan dan jeruk nipis dengan menggunakan air, lalu lakukan penyarian sari dengan menggunakan saringan dan sisihkan. Langkah selanjutnya adalah anda masukkan Texapon kedalam baskom dan tambahkan sari pandan dan jeruk nipis yang sudah disaring tadi. Tambahkan garam dan aduk hingga merata. Anda perlu menggunakan sarung tangan agar tangan anda tidak terasa panas. Biarkan semua bahan tadi selama 2 malam dan sampai tidak berbusa lagi. Sabun cair siap dikemas dan digunakan atau dijual.

Kegunaan sabun cair

Saat ini, sabun cair tidak melulu digunakan untuk membersihkan piring dan perabotan rumah tangga lainnya. Saat ini, membuat sabun cair herbal maupun membuat sabun cair dari sabun batang sudah dilakukan produsen sabun cair. Hal tersebut dilakukan untuk membuat pasar sabun cair tidak jenuh.

Adevnatural.com sebagai perusahaan sabun yang membuat produk perawatan diri (personal care) juga menawarkan jasa maklon sabun.

Jika anda tertarik untuk menggunakan jasa maklon sabun murah dari pabrik/perusahaan jasa maklon, silakan call kontak adev natural untuk informasi biaya dan harga jasa maklon kosmetik (sabun herbal, sabun batang, sabun cair) terupdate dari PT. ADEV Natural Indonesia.

4.7/5 - (30 votes)

3 pemikiran pada “Sabun Cuci Piring dan Cara Membuat Sabun Cuci Piring Sederhana”

Tinggalkan komentar

WhatsApp chat